BaliHeadlineNetwork

SMK Festival 2025 Presentasikan Taman Berlomba Lintas Generasi

×

SMK Festival 2025 Presentasikan Taman Berlomba Lintas Generasi

Sebarkan artikel ini

SMK Festival 2025 tingkat Provinsi mempresentasikan taman berkreativitas dan taman berlomba lintas generasi dari unsur siswa-siswi, guru, dan tenaga kependidikan di Bali.

BALI (SinarHarapan.id) – SMK Festival 2025 yang digelar di Bali pada 10-12 April ini merupakan kegiatan yang melibatkan SMK satu-satunya atau yang pertama di Indonesia. Menurut Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Bali, Dr KN Boy Jayawibawa saat membaca sambutan Wakil Gubernur Bali saat penutupan acara ini di panggung Ardha Chandra, Art Centre, Denpasar, Bali, Sabtu (12/4), SMK Festival 2025 telah menghadirkan pendekatan baru dalam pengembangan vokasi di Bali. Dikemas dalam bentuk Expo dan lomba ajang talenta, event chapter kedua ini, disebut merupakan aktualisasi Sagilik Saguluk Salunglung Sabayantaka, Paras Paros Sarpanaya.

Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Bali, Dr KN Boy Jayawibawa

Terkait tantangan dalam kegiatan ini, Boy Jayawibawa mengatakan, saat siswa SMK sudah tamat bagaimana membuat mereka terbiasa dengan dunia usaha, dunia industri dan dunia kerja.

“Jangan sampai ketika mereka bekerja masih meraba-raba. Namun sekarang sekitar 60 persen tamatan SMK sudah terbiasa dengan tempat bekerjanya,” tandas Boy Jayawibawa.

Terkait materi yang diberikan di SMK, kurikulumnya hampir 50 persen menghadirkan para praktisi dari dunia industri dan dunia kerja.

“Praktisi dari dunia usaha dunia industri ini juga mengajar praktek kepada siswa di sekolah, sehingga para siswa tidak lagi canggung ketika bekerja di dunia industri,” tambah Boy Jayawibawa.

Ia menambahkan, kolaborasi dan sinergi antara SMK, Dunia Usaha Dunia Indusri dan Dunia Kerja (DUDIKA), Komunitas Siswa dan Masyarakat Peduli Vokasi, Pemerintah Provinsi, serta Pemerintah Kabupaten/kota di Bali yang memiliki makna bahwa pengembangan SMK dan pendidikan vokasi merupakan tanggung jawab bersama serta memerlukan komitmen yang tinggi seirama dengan visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali.

SMK Festival 2025 tingkat Provinsi mempresentasikan taman berkreativitas dan taman berlomba lintas generasi dari unsur siswa-siswi, guru, dan tenaga kependidikan di Bali. Berbagai ajang pengembangan kompetensi dan talenta seperti Festival Lomba Seni dan Sastra Siswa Nasional (FLS3N), Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN), Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Indonesia (FIKSI), Lomba Kompetensi Siswa (LKS), Lomba Mengetik Aksara Bali, Lomba e-sport Mobile Legend, digelar dalam event kali ini.

“Kegiatan ini, merupakan salah satu cara atau ide terbarukan yang dilaksanakan secara bertahap mulai dari masing-masing kabupaten/kota dan tingkat provinsi untuk menjaring peserta terbaik dari sembilan kabupaten/kota yang akan mewakili Provinsi Bali ke tingkat nasional,” tambah Boy Jayawibawa.

Mekanisme berjenjang tersebut, tambahnya untuk memberikan kesempatan yang sama dan adil bagi peserta didik SMK se-Bali untuk berprestasi dan melahirkan bibit-bibit talenta potensial di bidang seni, sastra, budaya dan olahraga.

Bali

BALI (SinarHarapan.id) – Gubernur Bali Wayan Koster mengukuhkan Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bali  Agus Gede Hendrayana Hermawan,…